Tiga Rumah di Setui  Ludes Terbakar

AcehNews.net|BANDA ACEH –  Tiga rumah dan satu mobil minibus hangus terbakar dalam kebakaran yang terjadi di  Lorong Sibayak, Gampong Setui, Kecamatan Baiturrahman, Banda Aceh, pada Selasa, (12/04/2016). Peristiwa naas tersebut terjadi sore hari pukul 15.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Salah satu saksi mata, Afriyansyah kepada AcehNews.net mengatakan, penyebab cepatnya api melalap tiga rumah warga karena struktur bangunannya berbahan kayu.

“Tiga rumah cepat terbakar karena kebanyakan bangunannya berbahan kayu,” ujarnya.

Afriyansyah juga mengatakan api baru dapat dipadamkan sekitar jam 17.00 WIB, setelah lima mobil Pemadam dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api.

“Jam lima api baru padam setelah lima mobil pamadam datang,”  kata Afriyansyah.

Sementara itu,  Kapolsek Baiturrahman, AKP Zulham Zulfakar menjelaskan, penyebab kebakaran diduga dari salah satu dapur rumah warga namun pihaknya akan menyelidiki lagi lebih lanjut.

“Kebakaran ini diduga berasal dari dapur, untuk sekarang masih kita selidiki,”  jelasnya.

Tiga Rumah yang terbakar dihuni oleh tujuh KK, dengan jumlah penghuni 23 tiga jiwa.

“Belum ada data korban jiwa dalam musibah kebakaran ini, tetapi kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah,” tutup Zulham. (oga)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *