Mahasiswa Aceh Diminta Ikut Menjaga Pertahanan Nasional  

BANDA ACEH – Menteri Pertahanan Republik Indonesia (RI), Ryamizard Ryacudu saat memberi kuliah umum di AAC Dayan Dawood, bebera waktu lalu, 18 Maret 2015, di Banda Aceh berharap mahasiswa Aceh bisa menjaga pertahanan nasional.

Pada kuliah umum yang mengangkat tema “Ketahanan Nasional dalam Era Keterbukaan Ekonomi” mengatakan, mahasiswa Aceh tidak saja menjadi pemimpin, tetapi juga bisa membangun negara Indonesia ke depan lebih baik lagi.

“Mahasiswa adalah generasi muda bangsa ini sangat berpengaruh terhadap bangsa dan juga pertahanan nasional, karena mahasiswalah yang bisa merubah bangsa nantinya,” katanya di depan ratusan mahasiswa yang hadir mendengar kuliah umum tersebut.

Lulusan AKABRI 1974 itu juga menyingung soal produk dalam negeri yang masih terbatasi jumlahnya sehingga menurut dia, produk luar negeri membanjiri pasar Indonesia dan banyak dikonsumsi masyarakat Indonesia.

“Maju mundurnya negara ini bergantung pada rakyatnya, seperti banyaknya mengkonsumsi produk impor, hal tersebut juga akan berdampak pada negara,” kata Ryamizard saat memaparkan materi kuliahnya.

Pria yang pernah mengampu jabatan sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) pada 2002 hingga 2005 ini pun berharap, agar masyarakat mencintai produk dalam negeri dan juga meningkatkan kualitas produk dalam negeri sehingga mampu bersaing dengan produk luar negeri.

Di samping itu, Menantu tokoh militer nasional sekaligus mantan Wakil Presiden Try Sutrisno ini menegaskan akan mengambil ahli sumber daya alam (SDA) yang dikelola asing dan Indonesia akan mengelola sendiri SDA itu. Untuk itu kata dia lagi, Indonesia akan terus meningkatkan sumber daya manusia (SDM). (zuhri)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *