Meugang Lalu Tembus Rp210 Ribu/Kg
Dapatkan Harga Daging Sapi Murah, Masyarakat Datangi Rumah Pemotongan

AcehNews.Net| BLANGPIDIE – Masyarakat mencari solusi sendiri untuk mendapatkan harga sapi lokal dengan harga yang bisa dijangkau dengan cara mendatangi Rumah Pemotongan Hewan di Kota Blangpidie, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Provinsi Aceh.

Bukan satu atau dua orang, tetapi beramai-ramai mendatangi  rumah pemotongan setempat hanya untuk mendapatkan harga sapi lokal yang lebih murah daripada di pasar tradisional. Kalau di RPH per kilogram Rp190 ribu tetapi di pasar tradisional bisa mencapai Rp210 ribu/Kg.

Beberapa hari lalu, tepatnya pada 04 Juni 2016, meski sudah dibuat pengumuman bahwa meugang jatuh pada minggu (05/06/2016), namun satu sehari sebelum meugang masyarakat sudah menyerbu rumah pemotongan hewan yang biasa hanya ada pemilik hewan dan pedagang.

“Di sini, harga daging sapi lokal Rp190 ribu, sapi Bali Rp180 ribu per kilogramnya. Kalau di pasar bisa mencapai Rp210 ribu. Mendingan beli di sini,” kata Nurmala (41), salah seorang ibu rumah tangga yang ikut ngantri membeli daging sapi lokal di RPH di Kota Blangpidie.

Meugang bulan Ramadhan tahun lalu, di Lhokseumawe harga daging sapi lokal harga mencapai Rp200 ribu/Kg.  Harga daging sapi lokal di masing-masing daerah di Aceh bervariasi baik saat meugang maupun bulan-bulan biasa tidak menjadi perhatian khusus instansi terkait, padahal notabanenya beberapa daerah di Aceh pemasok daging sapi lokal di Aceh maupun luar Aceh. Namun tetap saja harga daging sapi lokal di daerah yang akan swasembada daging ini tidak pernah mencapai dibawah harga Rp90 ribu/Kg.

Sementara itu, beberapa hari lalu, Presiden Jokowi sendiri mengintruksikan menterinya agar menurunkan harga daging sapi menjadi Rp80 ribu/Kg, menjelang Ramadhan. Namun tidak semua daerah melaksanakan itu, malahan Kadisperindakop Aceh menganggap tingginya harga daging sapi lokal yang saat itu masih menebus  harga Rp130 hingga Rp140 ribu/Kg dianggap hal yang wajar. (nita juniarti/saniah ls)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *