Dandim 0115/ Simeulue Sosialisasikan Wawasan Kebangsaan di SMA

SINABANG | AcehNews.Net – Komandan Komando Distrik Militer (Kodim) 0115 Kabupaten Simeulue, Letkol Inf Awang Danuarto, memberikan pemahaman tentang Wawasan kebangsaan terhadap Siswa-siswi SMA 1 Sinabang, dikawasan Suka Karya, Kecamatan Simeulue Timur, baru-baru ini.

Materi wawasan kebangsaan yang diberikan tersebut berkaitan dengan ideologi Pancasila sebagai dasar negara falsafah berbangsa dan bernegara, Narkoba, dan kenakalan remaja.

“Generasi muda merupakan generasi penerus bangsa yang harus kita bina dan kita jaga. Sudah kewajiban kita bersama untuk menjaga mereka agar tidak terjerumus oleh paham-paham yang merusak moral dan pengaruh buruk narkoba,” ujarnya.

Lanjutnya, siswa-siswi sangat perlu diberikan pemahaman tentang beberapa materi yang diberikan pada kegiatan Wasbang tersebut. Saat ini generasi muda sangat rentan terpengaruh oleh ajaran-ajaran yang merusak moral bangsa Indonesia. 

Lebih lanjut, Dandim menyebutkan pada saat ini juga bangsa Indonesia merupakan salah satu negara yang menjadi tujuan bagi pelaku yang ingin merusak generasi muda dan bangsa indonesia.

“Seperti kita lihat di pemberitaan media massa saat ini. Ideologi terlarang komunis atau semacamnya mulai marak di Indonesia. Mereka sepertinya ingin merusak bangsa kita yang besar begitu juga dengan peredaran gelap narkoba,”Ungkapnya.

Bangsa Indonesia, katanya, merupakan bangsa yang rawan dengan peredaran gelap narkoba tersebut Jadi sudah kewajiban bersama, termasuk prajurit TNI untuk mengatasi hal itu. Khusus di wilayah Kodim 0115/Simeulue, pihaknya telah mencoba berbagai program sosialisasi kepada masyarakat, salah satunya adalah Wasbang ini.(Jenedi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *