Abdullah Puteh-Sayed Mustafa Pendaftar Terakhir

AcehNews.net|BANDA ACEH — Abdullah Puteh dan Sayed Mustafa resmi mendaftar sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh pada Jumat, 23 September 2016 sekitar pukul 14.30 WIB. Pasangan calon ini mendatangi Kantor Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh diiringi rapai. Pasangan ini menjadi pendaftar terakhir.

Abdullah Puteh-Sayed Mustafa ikut Pilkada 2017 melalui jalur independen. Sebelumnya pasangan calon ini sudah menyerahkan dukungan KTP sebanyak 188.459 lembar dukungan. Namun, hanya 73.628 dukungan yang dinyatakan sah setelah dilakukan verifikasi faktual.

Dari jumlah syarat dukungan minimal yang ditetapkan sebanyak 153.045 dukungan, pasangan ini kekurangan 79.417 dukungan dan harus menambah 158.834 dukungan.

Saat mendaftar, Abdullah Puteh dan Sayed Mustafa diterima langsung oleh Wakil Ketua KIP Aceh, Basri M Sabi dan komisioner Junaidi serta Fauziah. Penyerahan syarat pencalonan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh berlangsung di Aula KIP Aceh lantai II.

Wakil Ketua KIP Aceh, Basri M Sabi mengatakan, pendaftaran pasangan tersebut sah karena sesuai jadwal yang ditentukan, yaitu paling telat pada 23 September 2016 pukul 00.00 WIB.

“Setelah ini pasangan calon harus mengikuti pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin pada 24 dan 25 September 2016. Ini tidak bisa diwakilkan,” kata Basri kepada Abdullah Puteh dan Sayed Mustafa.

Saat konferensi pers di Media Center KIP Aceh, Abdullah Puteh mengharapkan Pilkada 2017 di Aceh dapat berlangsung adil, baik dari masyarakat, KIP, hingga penyelenggara lainnya. “Kita tentu tidak ingin ada yang pilih kasih,” ujarnya.

Puteh berharap tidak ada yang berlaku curang di Pilkada 2017 ini. Terkait keamanan, dia tidak mempermasalahkan adanya penambahan pasukan di Aceh untuk pengamanan Pilkada di Aceh. “Asalkan untuk kepentingan negara,” katanya. (saniah ls/kip.acehprov.go.id)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *