Ini Rilis Peringatan BMKG Tentang Hujan Lebat dan Angin Kencang di Aceh  

AcehNews.Net|BANDA ACEH – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), merilis sejumlah wilayah di Aceh, Rabu (02/11/2016) dan Kamis besok (03/11/2016) diprakirakan akan dilanda hujan lebat yang disertai angin kencang. Masyarakat diminta berhati-hati dan senantiasa waspada dengan kondisi cuaca tersebut.

BMKG menyebutkan, selain dilanda hujan lebat, Provinsi Aceh juga akan dilanda angin kencang dan potensi thunderstorm. Dari rilis yang dikirim ke Redaksi AcehNews.net, Selasa kemarin (01/11/2016), BMKG mengeluarkan warning sejumlah wilayah di Indonesia yang mengalami hujan lebat, termasuk  Aceh.

Selain Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Lampung, Bengkulu, Bangka Belitung, Banten, Jawa Barat, Jabodetabek, Jogyakarta, Jawa Tengah, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, dan Papua Bagian Utara, juga mengalami kondisi cuaca yang sama yaitu dilanda hujan lebat.

Sedangkan potensi angin kencang akan melanda wilayah, Sumatera Selatan, Aceh, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah. Potensi thunderstorm terjadi di wilayah, Jawa Barat, Jabodetabek, Banten, Jogyakarta, Bengkulu, Sumatera Selatan, Sumatera Utara, Riau, Aceh, Bangka Belitung, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Papua Barat.

Menurut BMKG, terdapat sirkulasi siklonik di Samudera Hindia Barat Sumatera (925/850 mb), Laut Andaman (925/850 mb), di Perairan Timur Philipina (925/800 mb) menyebabtkan sejumlah daerah di Indonesia  berpotensi terjadi konveksi aktif. Yaitu di Pangkalan Bun, Balikpapan, Ranai, Jambi, Aceh, Sumatera Utara, Banten, Jabodetabek, Palu dan Biak.

Sementara itu, prakirawan BMKG di Blang Bintang, Kabupaten Aceh Besar, Suyitno TA mengatakan, pada umumnya Provinsi Aceh kondisi cuaca hujan ringan hingga hujan lebat. Angin permukaan sampai ketinggian 3000 feet umumnya bertiup dari arah Barat hingga Timur laut dengan kecepatan 04 – 35 Km/ jam.

Sebut dia, sejumlah wilayah yang dilanda angin kencang dengan kecepatan di atas yaitu, Idi Rayeuk, Kota Jantho, Sigli, Lhoksukon, Bireuen, Mereudu, Banda Aceh, Sabang, dan Lhokseumawe. Wilayah yang dilanda hujan lebat, yaitu, Lhoksukon, Blangkejeren, Karang Baru, dan Langsa.

Selain itu, BMKG mengeluarkan rilis gelombang tinggi di perairan Aceh berkisar 0.5 hingga 2.0 meter dapat terjadi di perairan Banda Aceh dan Sabang, Barat dan Selatan, dan serta Selat Malaka dan Utara Aceh. Bagian perairan Samudera Hindia Barat Aceh, gelombang tinggi diprakirakan mencapai antara 1.0 hingga 2.5 meter. (saniah ls)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *